Banyuwangi – Pemerintah Desa Ketapang bersama Bumdes kembali menggelar acara kuliner jajanan ndeso di wisata penawar sari Pancoran Ketapang Kalipuro Banyuwangi. (21/8/2022)
Berbeda dengan sebelumnya, jajanan ndeso yang diadakan minggu 21 Agustus 2022 ini lebih meriah, karena terdapat berbagai perlombaan seperti lomba Tiktok dan lomba menyanyi tingkat pelajar dengan tema kemerdekaan.
Selain itu, terdapat juga hadiah bagi pelapak yang memenuhi kriteria dengan tema kemerdekaan, dan juga terdapat banyak doorprize bagi pengunjung.
Diawali dengan senam, peserta senam begitu menampakkan semangat nasionalis dan cinta tanah air selama senam berlangsung, dengan mengikuti instruktur senam “Zin Virdha”.
Kepala Desa Ketapang Slamet Utomo, menyampaikan dalam sambutannya, penawar sari sudah dikelola oleh Bumdes dengan kegiatan utama adalah wisata kuliner setiap bulan, selain itu Pemerintah Desa Ketapang bersama Bumdes juga akan melakukan perbaikan berkala, sehingga wisata penawar sari bisa menjadi wisata representatif.
Camat Kalipuro Astorik, S.Sos juga menyampaikan, kami atas nama pemerintah Kecamatan Kalipuro mengapresiasi kegiatan jajanan ndeso ini, ini salah satu upaya kita untuk pemberdayaan ekonomi masyarakat wilayah Desa Ketapang.
Kemudian, dilanjutkan penampilan tim paduan suara PKK Desa Ketapang dengan membawakan 2 lagu buatan bapak Camat Astorik, S.Sos ( ojo rabi cilik, stunting ) yang di ikuti juga oleh Ibu DPRD Banyuwangi, dan Ibu Camat Kalipuro.
Setelah itu, acara lomba menyanyi yang di ikuti 9 peserta dari sekolah maupun pribadi tersebut dimulai serta di akhiri dengan sesi pembagian hadiah oleh ibu DPRD Banyuwangi, ibu Camat Kalipuro dan ibu Ismi perwakilan dari sponsorship.( Khaisar / Jurnalis Media Desa Ketapang )
Editor : Malik Efendi